Kamis, 31 Agustus 2023

Penguatan Anggota Dan Sosialisasi FKDM Kemantren Kraton

Yogyakarta - Babinsa Koramil Kraton Serka Hendriyanto dan Serka Dandun mengikuti acara penguatan anggota dan sosialisasi FKDM (Forum Kewaspadaan Dini Masyarakat) Kota Yogyakarta 2023 di Aula Madugondo Kemantren Kraton. Kegiatan diikuti oleh anggota FKDM Kemantren Kraton, FKDM Kelurahan, Bhabinkamtibmas dan Babinsa, Rabu (30/08/2023).

Sebagai narasumber pada kegiatan penguatan anggota dan sosialisasi FKDM adalah dari Kesbangpol Kota Yogyakarta R. Suryo Nugroho serta dari Anggota Komisi A DPRD Kota Yogyakarta Muhammad Fauzan, S.T. dan diselenggarakan oleh Kesbangpol Kota Yogyakarta.

Narasumber dari Kesbangpol Kota Yogyakarta R. Suryo Nugroho menjelaskan bahwa Fungsi dari anggota FKDM adalah dalam rangka Kewaspadaan Dini, Cegah Dini untuk menjaga kondusifitas wilayah. Konflik sosial di Kota Yogyakarta saat ini adalah masalah sampah, SDM keamanan wilayah, kenakalan remaja serta pada tahun depan persiapan pemilu yang sering terjadinya pengrusakan apk (alat peraga kampanye).

FKDM di wilayah Kelurahan memerlukan kerjasama antara pranata sosial, warga masyarakat dengan anggota FKDM, Babinsa dan Bhabinkamtibmas untuk bisa memetakan wilayah konflik sosial di wilayah masing-masing sehingga bisa mengantisipasi konflik dengan cepat. Peran Tokoh masyarakat juga sangat penting dalam cegah dini, deteksi dini sehingga bisa mengetahui lebih awal tentang potensi konflik sosial, harapnya.

 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Babinsa Jalin Keakraban Dengan Warga Binaan Di Pos Ronda Pamularsih

Yogyakarta – Babinsa Patangpuluhan, Koramil 10/Wirobrajan, Kodim 0734/Kota Yogyakarta, Serka Tri Haryanto, berhasil menjalin keakraban yang ...