Jumat, 23 Februari 2024

Danramil Bersama Forkopimtren Gedongtengen Laksanakan Rapat Koordinasi TPKJM

Yogyakarta - Demi menunjang tugas dan tanggung jawab dalam penanggulangan masalah ODGJ di wilayah binaan, Forkopimtren Gedongtengen menyelenggarakan rapat Koordinasi Tim Pelaksana Kesehatan Jiwa Masyarakat (TPKJM) bertempat di Pendopo Bhakti Praja Gedongtengen, jln. Jlagran Lor No. 52 Kota Yogyakarta, Kamis (22/02/2024).

Pada pelaksanaan rapat kali ini Danramil 14/Gedongtengen Kapten Inf. Djoko Sutikno bersama Babunsa Koramil 14/Gedongtengen turut ikut serta dalam pelaksanaan rapat koordinasi TPKJM Kemantren Gedongtengen yang dipimpin oleh Mantri Pamong Praja Gedongtengen Drs. Ananto Wibowo.  

Danramil 14/Gedongtengen kapten Inf. Djoko Sutikno mengatakan," Tim pelaksana ini mempunyai peran penting sebagai ujung tombak pelayanan kesehatan jiwa masyarakat diwilayah binaan, untuk itu perlu adanya sinergi yang baik antara Koramil, Polsek, Kemantren ,dan Puskesmas dengan segenap elemen yg ada di Wilayah binaan".

"Hal ini bisa dilakukan dengan melakukan berbagai kerjasama untuk meningkatkan pelayanan kesehatan bagi warga masyarakat khususnya penanganan warga ODGJ", tambah Danramil.

Dalam rapat koordinasi ini juga diberikan pembinaan dan pengembangan peran serta masyarakat khususnya bidang kesehatan secara terpadu untuk menanggulangi dan mencegah bertambahnya warga dengan gangguan jiwa diwilayah binaan oleh Yayasan Nawakamal yang bergerak dalam kesehatan jiwa.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Babinsa Koramil 14/Gedongtengen Hadiri Rembug Warga Kelurahan Pringgokusuman

Yogyakarta – Babinsa Kelurahan Pringgokusuman Koramil 14/Gedongtengen Kodim 0734/Kota Yogyakarta, Sertu Widiyat Aryotopo bersama Bhabinkam...