Sabtu, 03 Juli 2021

BAHAGIA IBU SUCIATI DAPAT BANTUAN RENOVASI RUMAH TIDAK LAYAK HUNI PROGRAM TMMD KODIM YOGYAKARTA

YOGYAKARTA,- Mimpi Suciati, seorang ibu berusia 56 tahun itu untuk memiliki rumah yang layak segera terwujud.

Lebih dari 38 tahun, Suciati tinggal di rumahnya yang bisa dibilang sudah tak layak huni. Bersama enam orang anggota keluarganya, mereka hidup ala kadarnya.

Warga Kampung Ketanggungan, RT 41 RW 09, Kelurahan Wirobrajan, Kemantren Wirobrajan, Kota Yogyakarta, ini mengaku tak bisa berbuat apa-apa ketika hujan deras turun, dalam waktu tidak terlalu lama, air masuk lewat atap rumah yang sudah berlubang. Beberapa bagian dinding rumahnya juga sudah terlihat hancur.

Suciati menuturkan, beberapa waktu lalu sebelum pandemi, dirinya masih bisa mengumpulkan uang untuk ditabung dari jualan angkringan.

Namun, kondisi itu sudah berubah, sejak merebaknya pandemi covid-19. Jangankan untuk merenovasi rumah, untuk biaya hidup sehari-hari saja sudah berat."terangnya. Sabtu (03/07/2021)

Bak kesambar petir di siang bolong, kini harapan Suciati dan keluarganya untuk tinggal di tempat yang layak bisa dirasakannya dalam waktu beberapa minggu ke depan.

Suciati mendapat bantuan renovasi rumah tidak layak huni dari program TMMD Reguler ke 111 Kodim 0734/Kota Yogyakarta, "Alhamdulillah, bahagia dapat bantuan rehap rumah dari bapak-bapak tentara, kita ini orang nggak punya," tuturnya dengan mata berkaca.

Komandan Koramil 10/Wirobrajan Kapten Arh Suryadi mengatakan, melalui program TMMD yang diberikan, diharapkan dapat membantu kehidupan keluarga ibu Suciati.

“Jadi targetnya yang diambil rumah yang benar-benar tidak layak, Kita lihat rumah Ibu Suciati ini sudah tidak layak huni sehingga jadi target renovasi TMMD Kodim Jogja ,"ungkapnya.

"Pertimbangannya, pertama melihat fisik rumah yang tidak layak, hujan bocor, dan kayunya sudah tidak kuat, dan bisa membahayakan orang yang tinggal di dalam rumah," sambungnya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Babinsa Patangpuluhan Jalin Keakraban Dengan Warga Sambil Menikmati Kopi

Yogyakarta – Dalam upaya mempererat tali silaturahmi dan mendekatkan diri dengan masyarakat, Babinsa Patangpuluhan, Koramil 10/Wirobrajan,...