Rabu, 25 Agustus 2021

KODIM 0734/KOTA YOGYAKARTA BERPERAN AKTIF DALAM PERCEPATAN VAKSIN DI WILAYAH KOTA YOGYAKARTA

YOGYAKARTA - Serbuan vaksin yang dicanangkan oleh pemerintah melaui kegiatan program TNI - AD guna percepatan memutus rantai penyebaran Covid-19. Kodim 0734/Kota Yogyakarta bekerja sama dengan Denkesyah DIY menyelenggarakan kegiatan vaksinasi di SMAN 7 Jl. MT Haryono  Kota Yogyakarta. (25/08/2021)

Dalam program ini siswa dan siswi berjumlah 1.050 orang terdiri dari 2 sekolahan yakni dari SMAN 7 dan SMA 1 BOPKRI Yogyakarta mendapatkan suntik vaksin Sinovak. Dalam kegiatan vaksin ini terkoordinasi dengan baik dengan berbagai personel Kodim  yang, Tenaga medis dari Denkesyah maupun dari pihak sekolahan.

Berperan sesuai tugasnya  masing - masing supaya kegiatan vaksin berjalan sesuai apa yang diharapkan dan tidak ada kendala pada pelaksanaan. Prosedur prokes ketat tetap dilaksanakan dalam program vaksin tertib dalam antrian dan tidak terjadi kerumunan.

Kegiatan vaksin untuk pelajar akan terus dilaksanakan di sekolah yang berada di Kota Yogyakarta guna memasuki pembelajaran tatap muka yang rencananya akan dimulai pada bulan September 2021. Melaui kegiatan percepatan vaksin untuk masyarakat sangat menunjang memutus penyebaran covid 19 dan masa pandemi wabah akan segera berakhir.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Babinsa Patangpuluhan Jalin Keakraban Dengan Warga Sambil Menikmati Kopi

Yogyakarta – Dalam upaya mempererat tali silaturahmi dan mendekatkan diri dengan masyarakat, Babinsa Patangpuluhan, Koramil 10/Wirobrajan,...