Kamis, 16 Desember 2021

BABINSA KLITREN PELTU YULIANTO PENDAMPINGAN PENYALURAN BANTUAN KEPADA PENYANDANG DISABILITAS

Yogyakarta – Sebagai aparat kewilayahan Babinsa Klitren Peltu Yulianto mendampingi penyerahan bantuan berupa uang dari Dinas Sosial Kota Yogyakarta (Dinsos) kepada warga penyandang disabilitas yang berada di Kelurahan Klitren. Rabu (14/12/2021).

Kegiatan yang dihadiri oleh perwakilan dari dinas sosial kota Yogyakarta, Babinsa Koramil 03/Gondokusuman serta aparat Kelurahan, memberikan bantuan berupa uang Rp. 1.200.00,- kepada para penyandang disabilitas  yang diserahkan langsung oleh perwakilan dari Dinsos Kota kepada penyandang disabilitas.

“Kegiatan ini merupakan upaya untuk mensejahterakan masyarakat, terutama bagi penyandang yang tidak bisa beraktifitas selayaknya orang sehat lainya, dengan adanya bantuan uang tersebut bagi penyandang disabilitas diharapkan dapat beraktifitas walaupun tidak sepenuhnya orang sehat,” ucap Yulianto.

“Terima kasih kepada Dinsos Kota Yogyakarta dan Koramil yang telah membantu warga kami sehingga warga kami dapat tertolong dalam beraktivitas sehari hari apalagi di musim pandemi seperti ini, dapat melakukan kegiatan walaupun tidak sesempurna orang normal lainnya,” ucap Lurah Klitren Ahmad Yainuri, S.Sos.

Pemberian penyemangat dan dorongan dari Babinsa dan Dinsos Kota Yogyakarta kepada penerima bantuan agar tetap semangat dan jangan kecil hati dengan kondisi yang ada, kembangkan potensi yang ada dalam diri untuk masa depan yang lebih baik.

 


Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Babinsa Koramil 14/Gedongtengen Melaksanakan Pengamanan Jalan Sehat

Yogyakarta - Dalam rangka untuk memeriahkan HUT ke 77 SMPN 3 Yogyakarta, Serka Suyadi, Babinsa Kelurahan Sosromenduran Koramil 14/Gedongte...