Rabu, 12 Januari 2022

SABAR DAN PENUH KASIH SAYANG BABINSA PRINGGOKUSUMAN MENEMANI VAKSINASI ANAK ANAK SEKOLAH DASAR

YOGYAKARTA - Babinsa Pringgokusuman Serda Akbarudin melaksanakan pemantauan dan pengamanan kekegiatanan Vaksin Dosis 1 bagi Siswa Sekolah Dasar usia 6 tahun s.d 11 tahun yang dilaksanakan oleh Puskesmas Gedongtengen bertempat di Puskesmas Unit II Jln. Pringgokusuman No. 16 Kel. Pringgokusuman. Kematren Gedongtengen. Selasa 11/01/2022.

Kegiatan yang merupakan program Pemerintah dalam rangka meningkatkan tingkat kesehatan dan daya tahan tubuh anak didik kita dalam menghadapi proses belajar mengajar yang dilaksanakan bertatap muka secara langsung. Tampak dalam kegiatan yang berlangsung Babinsa Pringgokusuman dengan sabar dan penuh kasih sayang menemani para siswa siswi dalam menghadapi jarum suntik yang bagi mereka adalah benda yang menakutkan,tetapi dengan hadirnya Babinsa disamping mereka,anak anak kembali bersemangat dalam kegiatan vaksinasi tersebut. Jumlah Siswa terdaftat sebanyak 106 Siswa, Hadir 74 Siswa, Tidak hadir 32 Siswa, Tervaksin Dosis I 74 Siswa.

Hadir pada kesempatan tersebut, Bapak Mantri Pamong Praja Kemantren Gedongtengen, Danramil 14/Gedongtengen, Babinsa Pringgokusuman, Kepala Puskesmas Gedongtengen, BKO Pol PP Kota Yogyakarta. "Berbagai kendala memang kami hadapi dalam pelaksanaan vaksin bagi anak anak usia dini,karakter mereka yang berbagai macam harus kita hadapi dengan ekstra sabar demi masa depan mereka yang lebih baik" Demikian yang disampaikan Serda Akbar disela sela kesibukan beliau pada kegiatan vaisinasi hari ini.

Dalam pelaksanaan kekegiatanan vaksinasi tidak lupa tetap neberapkan protokol kesehatan dan berjalan dengan aman dan lancar.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Babinsa Patangpuluhan Jalin Keakraban Dengan Warga Sambil Menikmati Kopi

Yogyakarta – Dalam upaya mempererat tali silaturahmi dan mendekatkan diri dengan masyarakat, Babinsa Patangpuluhan, Koramil 10/Wirobrajan,...