Selasa, 05 April 2022

Babinsa Koramil 04/Danurejan Melaksanakan Protokol Kesehatan di Kawasan Wisata Jalan Malioboro

Yogyakarta - Anggota Babinsa Koramil 04/Danurejan, Kodim 0734/Kota Yogyakarta, Serma Agapitus Rukiyanto melaksanakan himbauan Protokol Kesehatan kepada masyarakat maupun pengunjung di kawasan wisata  Malioboro, Kelurahan Suryatmajan, Kemantren Danurejan, Kota Yogyakarta. Selasa (05/04/22).

Serma Agapitus Rukiyanto mengatakan, banyak hal yang dilakukan pada saat melaksanakan tugas sebagai Babinsa diantaranya, melaksanakan himbauan Protokol Kesehatan di kawasan wisata Jalan Malioboro, memberikan edukasi kepada para warga masyarakat yang beraktivitas di sekitar Jalan Malioboro untuk selalu disiplin dalam menjalankan Protokol Kesehatan.

“Untuk itu kami menghimbau kepada warga semuanya, jangan lupa cuci tangan pakai sabun ditempat yang telah disediakan, wajib memakai masker, selalu membawa masker cadangan,” Ujarnya.

Komandan Koramil 04/Danurejan, Mayor Inf Sriyanto, S.H mengatakan bahwa untuk tetap menjaga jarak aman, menggunakan masker sesuai himbauan dan selalu mencuci tangan dengan sabun. Serta memberikan himbauan agar mengikuti vaksinasi Covid-19 baik dosis I, dosis II maupun Booster untuk kepentingan bersama.

“Semoga dengan edukasi yang kami berikan dapat meningkatkan kesadaran warga akan pentingnya menjaga kesehatan agar terhindar dari Covid-19,” himbau Danramil.

Kami merasa senang dengan kehadiran Babinsa dalam kegiatan tersebut, Warga menyampaikan bahwa akan mengikuti himbauan dari pemerintah dengan harapan semoga semua terhindar dari Covid-19 dan semoga kita sehat selalu.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Babinsa Patangpuluhan Jalin Keakraban Dengan Warga Sambil Menikmati Kopi

Yogyakarta – Dalam upaya mempererat tali silaturahmi dan mendekatkan diri dengan masyarakat, Babinsa Patangpuluhan, Koramil 10/Wirobrajan,...