Senin, 04 Juli 2022

Babinsa Bhabinkamtibmas Gunungketur Hadiri Cooking Camp Di Omah Kreatif Loedji 16

Yogyakarta - Babinsa Kelurahan Gunungketur Koramil 05/Pakualaman Serda Kirpan bersama Bhabinkamtibmas Aiptu Catur menghadiri acara pembukaan Cooking Camp 2022, yang diselenggarakan selama 2 hari oleh Komunitas Omah Kreatif Loedji 16 di Warung Edukasi Omah yang biasa disapa (WARSIMAH) Kp.Gunungketur RT.24 RW.06 Gunungketur Pakualaman. Minggu (3/7/2022).

Turut hadir dalam kegiatan Cooking Camp 2022 diantaranya Ketua Kwarcab Kota Yogyakarta, Ketua Kwarcab Gugus Pramuka Kota Yogyakarta, Ketua BAZNAS Kota Yogyakarta, Mantri Pamong Praja Kemantren Pakualaman, Lurah Gunungketur, Babinsa, Bhabinkamtimas Gunungketur, Ketua LPMK Gunungketur, Ketua Pokdarwis Gunungketur, Ketua Kampung Gunungketur, Ketua RW.06 Gunungketur, Ketua RT.24 Gunungketur, Peserta Cooking Camp 2022, Anggota Omah Kreatif Loedi 16 dan Universitas AMIKOM Yogyakarta.

Dalam sambutannya Drs. Heroe Poerwadi, MA., selaku Ketua Kwarcab Kota Yogyakarta menyampaikan kepada peserta Cooking Camp 2022 dengan Tema "Kompak, Semangat dan Kreatif", dalam artian bahwa kita mendidik kreatifitas anak anak, melatih kemandirian anak, guyup rukun, loyalitas, serta kekompakan, yang nantinya dapat diimplementasikan dalam kehidupan sehari hari.

Disampaikan oleh Babinsa Gunungketur Serda Kirpan bahwa kegiatan Cooking Camp ini diakomodasi oleh sebuah Komunitas yang terletak di Gunungketur, Pakualaman, Kota Yogyakarta, yaitu Omah Kreatif Loedji 16, diciptakan untuk mendukung ketertarikan anak-anak di usia dini terhadap kreatifitas berkarya dalam bidang kuliner.

Ditambahkan oleh Bhabinkamtibmas Aiptu Catur, kegiatan tersebut, "Secara umum dimaksudkan untuk melatih kreatifitas anak, bekerja sama, melatih bersosialisasi, meningkatkan kemandirian anak dan kepercayaan diri, mengempbangkan ketrampilan serta mengembangkan rasa cinta terhadap lingkungan sekitar,".

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Babinsa Patangpuluhan Jalin Keakraban Dengan Warga Sambil Menikmati Kopi

Yogyakarta – Dalam upaya mempererat tali silaturahmi dan mendekatkan diri dengan masyarakat, Babinsa Patangpuluhan, Koramil 10/Wirobrajan,...