Yogyakarta - Saling melengkapi antara Babinsa dan Bhabinkamtibmas di Wilayah Kelurahan Sorosutan dalam rangka pembinaan dan keamanan lingkungan serta membina kemanunggalan TNI Rakyat merupakan tugas yang selalu dilaksanakan bersama. Salah satunya dalam kegiatan komunikasi sosial dengan warga sehingga menciptakan interaksi serta kekompakan antara Babinsa, Bhabinkamtibmas dan warganya.
Kegiatan tersebut ditunjukkan Babinsa Kelurahan Sorosutan Serma Bambang dan Bhabinkamtibmas Iptu Ali Mashadi dalam menjalin silaturahmi dengan warga dalam rangka memupuk kemanunggalan TNI Rakyat di Kampung Plumpungrejo Rw. 16, Rt. 63 Kel. Sorosutan. Kamis (18/08/2022).
Serma Bambang mengatakan, kegiatan ini untuk mencerminkan rasa kemanunggalan TNI dengan rakyat khususnya Babinsa kepada masyarakat di wilayah binaan.
“Dengan Komsos akan terjadi umpan balik aparat dan rakyat sehingga kita mengetahui isu-isu yang sedang berkembang di wilayah. Dengan adanya interaksi yang baik Babinsa dengan warga akan dapat mempererat hubungan TNI dan Rakyat,” ucap Serma Bambang.
Kegiatan Komsos yang
kita lakukan diharapkan dapat diterima positif oleh masyarakat akan keberadaan
Babinsa di tengah-tengah masyarakat, sehingga jika ada permasalahan dengan
cepat dapat diatasi dan diselesaikan,” pungkasnya.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar