Rabu, 03 Agustus 2022

Babinsa Monitoring Survailans PTM PCR dengan SD Rejowinangun I

Yogyakarta - Babinsa Kelurahan Rejowinangun Koramil 08 / Kotagede Kodim 0734 / Kota Yogyakarta Sertu Kristanto melaksanakan Monitoring Survailans PTM PCR dengan giat keramaian tempat di SD Rejowinangun I Jl. Ki Penjawi No.12, Rejowinangun, Kemantren Kotagede. Selasa (02/08/2022). 

Bersama Tim Gugus Covid 19 Kotagede Sertu Kristanto Babinsa Kelurahan Rejowinangun menjalankan tugas monitoring kegiatan PCR secara acak yang diadakan oleh Puskesmas Kotagede 2 bertempat di SD Rejowinangun I Jl. Ki Penjawi No.12, Rejowinangun, Kemantren Kotagede. Berkenaan dengan telah dimulainya kegiatan Pembelajaran Tatap Muka (PTM). Kegiatan berupa pemeriksaan dengan PCR, sebagai tindak lanjut pengawasan Protokol kesehatan dalam kegiatan PTM. 

Kegiatan PCR secara acak yang  bertempat di SD Rejowinangun I Jl. Ki Penjawi No.12, Rejowinangun, Kemantren Kotagede tersebut diikuti oleh Kapus Kotagede I, Kepala KUA Kotagede, Kasi Trantib Kelurahan Rejowinangun, Babinsa Kelurahan Rejowinangun, Bhabinkamtibmas Kelurahan Rejowinangun, Jawatan keamanan Kemantren Kotagede, BKO Satpol PP kemantren Kotagede, dan Tenaga medis Puskesmas Kotagede 2. 

Sertu Kristanto Babinsa menyampaikan, kegiatan ini bertujuan untuk memberikan keamanan dan kenyamanan bagi para siswa dan segenap guru karyawan bahwa Pembelajaran Tatap Muka di SD Rejowinnagun 1 Kotagede sudah melaksanakan Protokol Kesehatan secara disiplin.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Babinsa Patangpuluhan Jalin Keakraban Dengan Warga Sambil Menikmati Kopi

Yogyakarta – Dalam upaya mempererat tali silaturahmi dan mendekatkan diri dengan masyarakat, Babinsa Patangpuluhan, Koramil 10/Wirobrajan,...