Yogyakarta - Babinsa Kelurahan Baciro Serka Lilik anggota Koramil 03/Gondokusuman Kodim 0734/Kota Yogyakarta memantau, memonitor sekaligus mendampingi Danramil 03/Gondokusuman Mayor Inf Abdullah Nur Wakhid, S.Ag dalam acara Dialog Kebangsaan, dalam rangka memperingati HUT RI ke-77 dan Doa Syukur Lintas Iman yang berlangsung di Aula Gereja Kristus Raja Baciro Jl. Melati Wetan, Kelurahan Baciro, Kemantren Gondokusuman, Kota Yogyakarta.Jum'at (19/08/2022).
Dalam acara Dialog kebangsaan tersebut dihadiri oleh Kabinda Brigjen Pol Andri Wibowo, Kepala Kejaksaan Tinggi/DIY, Kepala Staf Kodim 0734/Kota Yogyakarta, Kasat Intel Polresta Yogyakarta, Pendeta Agus stiawan, Eka Putra umat Kong Hu Cu, Pendeta Sundoyo (Umat Kristen Protestan), Bopo Sudibyo, S.H (Penghayat Kepercayaan), Dr. Muhamad Yasid (Umat Islam), Nyoman Warta (Umat Hindu), Romo CB Mulyatno (Umat Katolik), Danramil 03/Gondokusuman, Kapolsek Gondokusuman.
Dalam kesempatan tersebut Danramil 03/Gondokusuman mengungkapkan bahwa dialog Lintas Agama merupakan sarana untuk sharing komunikasi dan informasi agar dapat meningkatkan kualitas toleransi dalam mewujudkan persatuan dan kesatuan bangsa, selain itu juga bertujuan untuk menciptakan kerukunan dan kedamaian.
“Persoalan terbesar bangsa ini adalah kurangnya rasa saling menghargai. Orang lebih banyak hanya fokus melihat persamaan saja. Padahal kalau kita berpikir lebih jauh, perbedaan itu adalah sesuatu yang menyenangkan. Perbedaan itu tidak perlu dipersoalkan,” ungkapnya.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar