Sabtu, 06 Agustus 2022

Humanis Dan Ramah Adalah Cara Babinsa Pakualaman Jaga Hubungan Baik Dengan Warga Masyarakat

JOGJA - Anjangsana merupakan salah satu media Babinsa untuk mengenal warganya lebih dekat lagi dan sebagai sarana bersilahturahmi kepada warga binaannya agar menjadi lebih akrab sekaligus bertujuan untuk mencari informasi untuk mengetahui perkembangan situasi di wilayah binaan, sabtu (6/8/2022).

Bermodal sikap humanis dan ramah menjadi salah satu upaya menciptakan kedekatan dengan warga binaan seperti dilakukan oleh Babinsa Purwokinanti Koramil 05/Pakualaman Pelda Sri Widodo saat melaksanakan anjangsana ke wilayah yang menjadi tanggung jawabnya di RW.03 Kp.Purwokinanti Pakualaman.

Melalui kegiatan anjangsana selain sudah menjadi tugas pokoknya sebagai seorang Babinsa, Pelda Sri Widodo senantiasa menjalin hubungan baik dengan warga masyarakat juga untuk mencari informasi perkembangan situasi wilayah supaya tetap kondusif.

Pelda Sri Widodo juga menjelaskan bahwa, "Kegiatan anjangsana yang dilakukan bertujuan untuk mempererat hubungan kekeluargaan antara Babinsa dengan masyarakat dengan harapan agar tercipta suasana yang harmonis dalam setiap pelaksanaan tugas di lapangan," jelas Sri Widodo.

Lebih lanjut disampaikan oleh Pelda Sri Widodo, "Membaur bersama warga masyarakat dengan sikap ramah yang diawali senyum, sapa dan salam sangat bagus untuk menjalin hubungan yang harmonis dalam bermasyarakat, hal ini penting dilakukan sebagai dasar dalam menciptakan rasa persatuan dan kesatuan," tutupnya. 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Jalin Silaturahmi Dan Kedekatan, Babinsa Sambangi Warga

Yogyakarta – Babinsa Notoprajan Koramil 13/Ngampilan, Sertu Wardiyono menyambangi warga di wilayah binaan di kampung Serangan kelurahan No...