Selasa, 06 September 2022

Babinsa Cokrodiningratan Menjadi Pembina Upacara di SD N 1 Jetis

JOGJA - Tugas sehari-hari seorang Babinsa adalah menguasai Lima kemampuan Teritorial, salah satu nya adalah Binwanwil Wanra (Pembinaan Perlawanan Wilayah Perlawanan Rakyat) masuk ke  dalam point pembinaan generasi penerus yaitu anak- anak SD yang ada di wilayah binaan.

Pada kesempatan hari ini pada hari Senin, 05 September 2022 di  pagi yang cerah ini Babinsa Kel. Cokrodiningratan Koramil Jetis Sertu Bondan Prabowo mendapatkan kesempatan untuk menjadi pembina atau Inspektur upacara Bendera di SDN Jetis 1 adapun SD ini masuk di wilayah RW 07 kampung Jetispasiraman Kel. Cokrodiningratan Kem Jetis. (05/09/2022).

Pada kesempatan ini Sertu Bondan Prabowo memberikan motivasi dan himbauan kepada seluruh peserta upacara dari kelas 1 sampai dengan kelas 6. Himbauan di tujukan kepada seluruh siswa-siswi yang mana himbauan yang pertama adalah agar semua murid Untuk mempunyai karakter sebagai murid-murid yang cerdas dan sehat, kemudian Yang kedua adalah mengenai persamaan gender di dalam kelas masing-masing, yang ketiga adalah menghimbau untuk selalu patuh kepada orangtuanya masing-masing dan patuh kepada bapak/ibu guru si sekolah, yang ke empat adalah jangan Jajan sembarangan, yang ke lima adalah jangan lupa sholat 5 waktu dan melarang perundingan atau yang terkenal dengan istilah Bullying.

Diakhir amanat Sertu Bondan Prabowo menanyakan kepada anak-anak, "Siapa tadi pagi yang sholat subuh berjamaah di masjid angkat tangan? "  Dan Alhamdulillah ada beberapa yang acungkan tangan, Babinsa bersama kepala sekolah SDN Jetis 1 ibu Suwarti SPD ,selalu bekerjasama dan menjalin hubungan dengan Koramil Jetis.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Babinsa Patangpuluhan Jalin Keakraban Dengan Warga Sambil Menikmati Kopi

Yogyakarta – Dalam upaya mempererat tali silaturahmi dan mendekatkan diri dengan masyarakat, Babinsa Patangpuluhan, Koramil 10/Wirobrajan,...