Kamis, 06 Oktober 2022

Koramil 14/Gedongtengen Menerima Kunjungan Silaturahmi Personil Polsek Gedongtengen Dalam Rangka HUT TNI Ke-77

JOGJA - Danramil beserta anggota Koramil 14/Gedongtengen menerima kunjungan silaturahmi anggota Polsek Gedongtengen dalam rangka HUT TNI ke-77 bertempat di Kantor Koramil 14/Gedongtengen, Jln. Jlagran Lor No. 52 Yogyakarta. Rabu (05/10/2022).

Kegiatan silaturahmi ini, dalam rangka menyemarakkan HUT TNI ke-77. Kapolsek Gedongtengen yang diwakili oleh Kanit Sabara Polsek Gedongtengen Iptu Sukmadi dalam hal ini memberikan ucapan selamat, kepada Danramil 14/Gedongtengen Kapten Kav. Yohanes Sutarna dan anggotanya atas HUT TNI yang ke-77. Jajaran Polsek Polsek Gedongtengen memberikan nasi tumpeng kepada Koramil 14/Gedongtengen sebagai wujud rasa syukur.

Danramil 14/Gedongtengen Kapten Kav Yohanes Sutarna mengatakan, "Kami mengucapkan terima kasih banyak kepada seluruh jajaran Kepolisian, dalam hal ini Polsek Gedongtengen Polrestabes Yogyakarta, yang selama ini selalu bersinegitas dengan Koramil 14/Gedongtengen".

"Terima kasih kepada Bapak Kapolsek berserta jajaran, yang sudah hadir disini dan memberikan ucapan HUT TNI ke-77, semoga kedepannya, TNI dan Polri, khususnya Koramil 14/Gedongtengen dan Polsek Gedongtengen selalu bersama dalam menjaga keamanan di wilayah Kemantren Gedongtengen tetap aman dan kondusif". tutur Kapten Kav. Yohanes.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Babinsa Patangpuluhan Jalin Keakraban Dengan Warga Sambil Menikmati Kopi

Yogyakarta – Dalam upaya mempererat tali silaturahmi dan mendekatkan diri dengan masyarakat, Babinsa Patangpuluhan, Koramil 10/Wirobrajan,...