Kamis, 25 Mei 2023

Babinsa Hadiri Penilaian Lomba PAAR EDI

 

Yogyakarta - Babinsa Kelurahan Gunungketur Koramil 05/Pakualaman Serda Kirpan menghadiri undangan  penilaian Lomba Pola Asuh Anak Dan Remaja Era Digital (PAAR EDI) Tingkat Kelurahan di Aula Kelurahan Gunungketur Pakualaman, Rabu (23/5/2023).

Hadir dalam Kegiatan Mantri Pamong Praja Pakualaman, Tim penilai dari Balai Kota, Lurah Gunungketur, Babinsa, Bhabinkamtimas, Ketua LPMK Gunungketur, Ketua PKK Gunungketur dan Ketua Kampung Gunungketur.

Usai kegiatan Babinsa Serda Kirpan menyampaikan, "Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan peranan orang tua dalam membentuk dan membangun karakter anggota keluarga dengan penerapan mendidik anak dan penerapan pola asuh yang tepat," ujar Babinsa.

"Selain itu, juga untuk mengurangi tingkat kenakalan remaja serta mengembangkan potensi agar mandiri bertanggung jawab dan mengembangkan potensi anak pada usia remaja," imbuh Serda Kirpan.

Lebih lanjut Serda Kirpan mengatakan, "Oleh karena itu, sangat diharapkan dengan adanya kegiatan ini dapat bermanfaat untuk menambah wawasan Kader PKK Kelurahan dalam hal pola asuh terhadap anak dan remaja," pungkasnya. 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Babinsa Patangpuluhan Jalin Keakraban Dengan Warga Sambil Menikmati Kopi

Yogyakarta – Dalam upaya mempererat tali silaturahmi dan mendekatkan diri dengan masyarakat, Babinsa Patangpuluhan, Koramil 10/Wirobrajan,...