Senin, 07 Februari 2022

BATITUUD BERSAMA BABINSA KORAMIL 14/GEDONGTENGEN HADIRI PERESMIAN GEDUNG BARU WOMFINANCE DIWILAYAH BINAAN

YOGYAKARTA - Guna menjalin kerjasama tetap erat dengan pelaku usaha di wilayah binaan, perlu adanya pendekatan dengan melaksanakan komsos dan selalu aktif dalam kegiatan dilapangan. Seperti halnya yang dilakukan Batituud dan Babinsa Koramil 14/Gedongtengen Serma Rismon dan Sertu Risdiyanto menghadiri kegiatan peresmian Bangunan Usaha Baru WOMFINANCE cabang Kota Yogyakarta yang beralamat di Komplek Ruko Malioboro Johnson Jln. Letjen Soeprapto No. 05 Kel. Pringgokusuman, Gedongtengen. Sabtu 05/02/2022

Dalam kegiatan peresmian gedung baru ini dihadiri juga oleh Ibu Ana selaku perwakilan dari kantor Kelurahan Pringgokusuman, Ipda Susmarjono mewakili Kapolsek Gedongtengen, Aiptu Kardiyono selaku Bhabinkamtibmas Pringgokusuman, Bapak Sutrisno selaku Ketua RW.02 Jlagran.dan para perwakilan warga disekitar bangunan gedung baru.

Dalam sambutannya Serma Rismon mengatakan, Selamat atas berdirinya gedung baru diwilayah kami, semoga adanya gedung baru ini dapat membantu warga kami khususnya warga Gedongtengen dan kami mohon untuk pihak manajemen segera kenali wilayah sekitar dan tetap selalu menjaga sinergitas kepada warga dan perangkat kampung. Sehingga adanya Gedung baru ini, warga sekitar akan mendukung dan selalu menjaga kerjasama terutama masalah Kamtibmas disekitar bangunan gedung ini.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Babinsa Patangpuluhan Jalin Keakraban Dengan Warga Sambil Menikmati Kopi

Yogyakarta – Dalam upaya mempererat tali silaturahmi dan mendekatkan diri dengan masyarakat, Babinsa Patangpuluhan, Koramil 10/Wirobrajan,...