Selasa, 10 Januari 2023

Babinsa Kelurahan Tahunan Menghadiri Rapat Musrenbang

JOGJA - Musrenbang merupakan agenda rutin tahunan di mana warga menyampaikan masalah yang mereka hadapi dan memutuskan prioritas pembangunan jangka pendek. Hasil Musrenbang kelurahan dilaporkan Ke Kemantren dan melalui Badan Perencanaan Daerah (BAPPEDA) usulan masyarakat di saring berdasarkan skala prioritas pembangunan dan alokasi anggaran.

Pada Selasa 10 Januari 2023 Serma Teguh Susilo Babinsa Kelurahan Tahunan mengikuti rapat musrenbang yang diselenggarakan oleh kelurahan Tahunan Kemantren Umbul Harjo Yogyakarta yang dihadiri oleh Ibu Shinta dari Bapeda DIY, Bapak Cahyo dari DPRD DIY, Bapak Joko dari Kemantren Umbul Harjo, Babinsa, Bhabinkamtibmas, Ketua RW dan RT serta tokoh masyarakat Kelurahan Tahunan .

“Sebagai aparat kewilayahan Babinsa harus mengetahui rencana pembangunan dan permasalahan yang dihadapi di desa binaannya dan selalu koordinasi dengan aparat desa serta langkah-langkah antisipasinya” ucap Serma Teguh.

Dengan diselenggarakan Musrenbang diharapkan kesejahteraan dan kenyamanan hidup masyarakat kelurahan Tahunan bisa terwujud.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Babinsa Patangpuluhan Jalin Keakraban Dengan Warga Sambil Menikmati Kopi

Yogyakarta – Dalam upaya mempererat tali silaturahmi dan mendekatkan diri dengan masyarakat, Babinsa Patangpuluhan, Koramil 10/Wirobrajan,...