Jumat, 06 Januari 2023

Babinsa Peduli, Berikan Makanan Tambahan Untuk Anak Berpotensi Stanting

JOGJA - Wujud kepedulian TNI terhadap perkembangan anak berpotensi stunting, Serda Waliyana Babinsa Kelurahan Patangpuluhan Koramil 10/Wirobrajan Kodim 0734/Kota Yogyakarta memberikan bantuan makanan tambahan berupa telur kepada Wildan Arfa Sanjaya warga Kampung Sindurejan  Rt.48 Rw.10 Kelurahan Patangpuluhan, Kemantren Wirobrajan Kota Yogyakarta. Kamis (05/01/2023).

Serda Waliyana menjelaskan, sesuai instruksi dari Komando atas dalam hal ini Bapak Kepala Staf Angkatan Darat (KASAD) bahwa TNI AD harus terlibat untuk penanganan stunting diwilayah binaan. Untuk itu, kami selaku Babinsa terjun langsung ke lapangan untuk melakukan pendampingian terhadap anak - anak yang berpotensi stunting hingga dewasa.

Tindakan awal yang kita dilakukan ialah mengunjungi dan mendata anak - anak yang berpotensi stunting di wilayah, serta memberikan motifasi dan edukasi kepada orang tua anak penderita Stunting untuk tetap memperhatikan gizi si anak," ucapnya. 

"Kegiatan kali ini, kita memberikan bantuan telur sebagai makanan tambahan bagi anak -anak yang berpotensi stunting, ini merupakan wujud nyata TNI dalam membantu mengatasi kesulitan rakyat dan juga merupakan salah satu bentuk upaya TNI dalam mendukung program pemerintah untuk menuntaskan kasus anak kurang gizi atau stunting,” pungkasnya.  

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Babinsa Patangpuluhan Jalin Keakraban Dengan Warga Sambil Menikmati Kopi

Yogyakarta – Dalam upaya mempererat tali silaturahmi dan mendekatkan diri dengan masyarakat, Babinsa Patangpuluhan, Koramil 10/Wirobrajan,...