Jumat, 03 Maret 2023

Babinsa Laksanakan Pemantauan Sosialisasi Kelembagaan Kampung Wisata

Yogyakarta, - Babinsa Kelurahan Prenggan Koramil 08/Kotagede, Kodim 0734/Kota Yogyakarta Serka Nurhadi melaksanakan kegiatan pemantauan Sosialisasi Kelembagaan Kampung wisata di Pendopo Padas Temanten, Kelurahan Prenggan, Kemantren Kotagede, Kamis (02/03/2023).

Menurut Serka Nurhadi, Kampung wisata merupakan bentuk integrasi antara atraksi, akomodasi dan fasilitas pendukung yang disajikan dalam suatu struktur kehidupan masyarakat di mana terdapat sekelompok wisatawan yang dapat tinggal atau berdekatan dengan lingkungan tradisional untuk belajar mengenai kehidupan masyarakatnya.

Kelembagaan Kampung wisata disesuaikan dengan konsep community based tourism (pariwisata berbasis masyarakat) yang mengedepankan masyarakat sebagai pelaku utama dalam pengembangan pariwisata desa secara berkelanjutan.

Lebih lanjut Serka Nurhadi menjelaskan, upaya tersebut  sebagai wujud menjadikan sebagai kampung wisata juga diharapkan dapat memberikan citra positif, meningkatkan pendapatan dan memicu kreativitas masyarakat dan untuk meningkatkan kolaborasi antara masyarakat dalam upaya mengembangkan potensi Kampung di wilayah masing-masing, sehingga diharapkan mampu memberikan nilai tambah, menciptakan peluang usaha dan lapangan kerja di wilayahnya.

“Dengan memperkuat kolaborasi melalui kelembagaan Kampung wisata diharapkan masyarakat sadar wisata, kreatif, inovatif dan kolaboratif menjadi ujung tombak pengembangan Kampung wisata di wilayahnya,” ucap Serka Nurhadi.

 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Babinsa Patangpuluhan Jalin Keakraban Dengan Warga Sambil Menikmati Kopi

Yogyakarta – Dalam upaya mempererat tali silaturahmi dan mendekatkan diri dengan masyarakat, Babinsa Patangpuluhan, Koramil 10/Wirobrajan,...