Kamis, 05 Januari 2023

Babinsa Peduli Pada Anak Stanting di Wilayah Binaan

JOGJA - Salah satu tugas TNI adalah operasi militer selain perang salah satunya membantu tugas tugas pemerintah daerah.

Babinsa Koramil 07/Umbulharjo Serma Bambang memberikan makanan tambahan dengan berkunjung ke rumah anak yang tergolong dalam Stunting beralamat di Kampung Nalen RT 36 RW 10 Kelurahan Sorosutan Kemantren Umbulharjo, (5/01/2023)

Kegiatan ini rutin dilakukan seminggu sekali dilakukan sesuai instruksi dari Komando Atas, bahwa TNI AD dilibatkan dalam penanganan stunting, maka aksi sosial Babinsa berikan bantuan tambahan gizi merupakan wujud nyata dalam membantu mengatasi kesulitan rakyat dan meningkatkan kesejahteraan melalui peningkatan gizi.

Dalam kesempatan tersebut Serma Bambang mengatakan, bahwa pemberian makanan tambahan ini merupakan kepedulian dari TNI AD khususnya Koramil 07 Uh Kodim 0734 Kota Yogyakarta yang diberikan kepada anak tergolong dalam Stunting diwilayah binaan, Pemberian makanan tambahan ini sangatlah penting untuk pemulihan gizi bagi anak – anak yang kekurangan gizi.

“Semoga dengan adanya pemberian makanan tambahan ini dapat membantu memulihkan anak yang tergolong dalam Stunting agar dapat tumbuh sehat dalam masa pertumbuhannya. "Sehingga dapat membantu pemerintah menurunkan angka Stunting," tambah .Serma Bambang.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Babinsa Patangpuluhan Jalin Keakraban Dengan Warga Sambil Menikmati Kopi

Yogyakarta – Dalam upaya mempererat tali silaturahmi dan mendekatkan diri dengan masyarakat, Babinsa Patangpuluhan, Koramil 10/Wirobrajan,...