Selasa, 03 Januari 2023

Jalin Silaturahmi, Babinsa Koramil 07/Umbulharjo Komsos Dengan Tokoh Masyarakat

JOGJA - Babinsa Tahunan Koramil 07/Umbulharjo Serma Teguh Susilo, melaksanakan Komsos (Komunikasi sosial) dengan tokoh Masyarakat di Kampung Tahunan RW.11 Kelurahan Tahunan, Kemantren Umbulharjo.Senin malam (03/01/2023)

Komunikasi sosial yang dilakukan merupakan wadah silahturahmi antara Babinsa dengan tokoh Masyarakat di wilayah binaannya, hal ini bertujuan untuk memupuk kebersamaan dan menimbulkan rasa saling hormat-menghormati antar masyarakat maupun aparatur pemerintahan.

Pada kesempatan ini Serma Teguh Susilo berbincang-bincang dengan tokoh masyarakat antara lain dengan Tarigan selaku Ketua LPMK dan juga tokoh agama Tahunan, sunarso tokoh linmas Tahunan.

“Silahturahmi dengan tokoh masyarakat di wilayah binaan, sebagai bukti kedekatan TNI dengan masyarakat”, ucap Serma Teguh Susilo.

Dengan adanya komunikasi sosial ini Serma Teguh Susilo juga menyampaikan pesan Kamtibmas dan juga disiplin protokol kesehatan dimasa pandemi Covid-19 kepada para tokoh masyarakat serta warga dan untuk selalu menjalin kerjasama dengan aparat keamanan Koramil.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Babinsa Patangpuluhan Jalin Keakraban Dengan Warga Sambil Menikmati Kopi

Yogyakarta – Dalam upaya mempererat tali silaturahmi dan mendekatkan diri dengan masyarakat, Babinsa Patangpuluhan, Koramil 10/Wirobrajan,...