Selasa, 17 Oktober 2023

Yakinkan Situasi Selalu Kondusif, Babinsa Rutin Lakukan Sambang Kamling

Yogyakarta - Babinsa Kel. Purwokinanti Koramil 05/Pakualaman Peltu Sriwidodo melaksanakan sambang Kamling di wilayah RW. 03 Kp. Beji Jl. Faridan M Noto Pakualaman, Senin (16/10/2023).

Maksud tujuan dari kegiatan sambang Kamling adalah untuk menjaga dan meyakinkan situasi kondisi wilayah binaan agar selalu kondusif.

Dalam kegiatan sambang Kamling ini, Peltu Sriwidodo bertemu dengan Ketua RW 03 yang sedang jaga malam, dalam interaksi keduanya membahas tentang berbagai hal terkait keamanan dan ketertiban lingkungan.

"Tingkatkan keamanan lingkungan dan tetap waspada terhadap potensi ancaman keamanan selalu bekerjasama dengan aparat keamanan serta melaporkan segala hal yang mencurigakan," ujar Peltu Sriwidodo kepada warga yang tengah jaga malam.

"Dengan adanya kegiatan sambang Kamling ini, diharapkan keamanan dan ketertiban di wilayah RW 03 Kp. Beji dapat terus terjaga dengan baik. “Kolaborasi antara Babinsa dan warga sangat penting untuk menciptakan situasi kondusif sehingga lingkungan menjadi aman nyaman," tutup Peltu Sriwidodo. 

 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Babinsa Patangpuluhan Jalin Keakraban Dengan Warga Sambil Menikmati Kopi

Yogyakarta – Dalam upaya mempererat tali silaturahmi dan mendekatkan diri dengan masyarakat, Babinsa Patangpuluhan, Koramil 10/Wirobrajan,...