Rabu, 10 Juli 2024

Danramil12/Gondomanan Bersama Anggota Melaksanakan Perawatan Tanaman Holkirtura

Yogyakarta - Dalam rangka ketahanan pangan di jajaran TNI-AD, Danramil 12/Gondomanan Kodim 0734/Kota Yogyakarta Mayor Inf Dhedyk Hartono bersama dengan anggota Koramil 12/Gondomanan melaksanakan perawatan tanaman Holtikultura, bertempat di Kantor koramil 12/Gondomanan, Jl. Pekapalan No. 09 Kelurahan Prawirodirjan, Kemantren Gondomanan,Kota Yogyakarta. Selasa (09/07/2024).

Dalam kesempatan tersebut Danramil 12/Gondomanan Mayor Inf Dhedyk Hartono mengatakan bahwa Ketahanan Pangan (Hanpangan)ini dilakukan sebagai wujud peran serta Komando kewilayahan dalam mendukung program TNI AD dalam ketahanan pangan, terutama di lingkup Koramil 12/Gondomanan.

Lebih lanjut Danramil menambahkan, kegiatan Hanpangan dalam penanaman Cabe seperti ini dilakukan sebab ketersediaan pangan yang lebih kecil dibandingkan kebutuhannya dan dapat menciptakan ketidakstabilan ekonomi terutama di pasar tradisional sehingga terjadi gejolak sosial dan politik dapat juga terjadi jika ketahanan pangan terganggu.Kondisi pangan yang kritis ini bahkan dapat membahayakan stabilitas ekonomi dan stabilitas Nasional.

Sehubungan dengan itu, Danramil berharap dengan inisiatif penamaan tanaman holtikultura ini sedikit dapat meringankan beban keluarga khususnya keluarga besar Koramil 12/Gondomanan dalam kebutuhan pangan.

"Seperti kita ketahui bahwa cabe di pasar tradisional harga sangat tinggi sehingga perlu inisiatif untuk menanam cabe, dengan perawatan tanaman cabe ini kelak dapat membantu biaya pengeluaran untuk keperluan dapur para anggota," ujarnya.

 

 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Babinsa Patangpuluhan Jalin Keakraban Dengan Warga Sambil Menikmati Kopi

Yogyakarta – Dalam upaya mempererat tali silaturahmi dan mendekatkan diri dengan masyarakat, Babinsa Patangpuluhan, Koramil 10/Wirobrajan,...